Yayasan Asih Putera Hotline : 081320267490
Image

Pesta Siaga MI

Pramuka selalu punya cerita. Ketangguhan, kepemimpinan dan juga kerjasama kempompok selalu dikedepankan dalam setiap kegiatannya. Tak terkecuali pada para Pramuka Siaga yang notabene masih berusia sangat belia, yaitu kelas 1-3 sekolah dasar.

Namun siapa sangka, di balik usia mudanya bahkan masih terhidtung sangat kanak-kanak, siswa-siswi MI Asih Putera kelas 1-3 terlihat begitu bersemangat mengikuti acara Pesta Pramuka Siaga yang diadakan pada tanggal 29 Februari 2024, bertempat di Kawasan Konservasi Alam dan Budaya KABUCI, Cimahi.

Pesta Siaga merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh MI Asih Putera. Para siswa mengadakan kegiatan kemah sehari penuh yang dimeriahkan dengan berbagai kegiatan seru, berupa permainan dan penjelajahan khas kepramukaan.

Semua siswa terlihat sangat bersemangat dan bergembira, walau harus berkotor-kotor ria. Mereka tidak takut kotor, karena mereka tahu di dalam kotor itu ada belajar.

 Untuk info lengkapnya baca di link berikut ini:

https://mi.asihputera.sch.id/Home/detail_konten/pestanya-pramuka-siaga-mi-asih-putera/1808